Keluar Dari Rumah Sakit, Wendy Red Velvet Sumbang Donasi Untuk Korban Virus Corona
Februari 28, 2020
Add Comment
Wendy Red Velvet Sumbang Donasi Untuk Korban Virus Corona Setelah Masa Pemulihan di Rumah Sakit
Pada akhir tahun lalu, Wendy Red Velvet terjatuh dari panggung dan menderita cedera serius. Akibatnya dia tidak bisa mengikuti jadwal bersama Red Velvet untuk proses penyembuhan. Hari ini (28/2), setelah dua bulan, media setempat mengabarkan bahwa Wendy sudah bisa pulang dan menjalani rawat jalan.
Pada hari ulang tahunnya, Wendy sempat berbagi kabar dirinya kepada para fans. Dia berterimakasih atas doa yang sudah diberikan padanya dan berharap untuk segera pulih.
Selain itu, ternyata Wendy turut menyumbangkan sejumlah uang untuk korban COVID-19 atau yang biasa disebut virus Corona. Dia menyumbangkan 100 juta won (1,14 miliar rupiah) kepada Community Chest of Korea untuk diberikan kepada para korban dan membantu tenaga medis.
Seperti diketahui, Korea Selatan kini menjadi negara dengan jumlah kasus Corona terbanyak kedua di dunia setelah China. Menurut laporan terbaru, jumlah kasus Corona di sana mencapai 2.337 dengan Daegu diklaim sebagai "sarang".
Mendengar hal ini, ReVeluv (sebutan fans Red Velvet) sangat bahagia mendengar pemulihan Wendi yang berjalan baik. (indokpopers.com)
0 Response to "Keluar Dari Rumah Sakit, Wendy Red Velvet Sumbang Donasi Untuk Korban Virus Corona"
Posting Komentar